Hakone Peace Park and Gotemba Premium Outlet

Postingan pertama tahun ini dan di bulan februari ^^
Aku akan mencicil kembali postingan perjalananku ke Jepang pas lebaran tahun lalu ^^.

Hari itu kami mulai berangkat dari tokyo ke daerah Shizuoka. Perjalanan tidak terlalu lama sekitar 2 jam. Pemberhentian pertama di Hakone Peace park, sebuah monumen yang didirikan untuk mengingatkan bahwa peperangan tidak akan menyelesaikan permasalahan.


Taman pertama yang paling dekat dengan pintu masuk



Kuil yang terdapat di dalam taman pertama

Perjalanan menanjak dimulai. Jarak antara taman pertama sampai ke atas tidak terlalu jauh namun jalannya cukup curam dan sedikit 








Walaupun masih musim panas, tapi beberapa daun momiji sudah mulai berwarna kemerahan. Selesai dari Hakone, kami langsung menyantap makan siang (Akan kubahas di post terpisah) sebelum menuju Gotemba Premium Outlet

Aku tidak terlalu banyak mengambil foto di sini. Di sini terdapat banyak toko branded yang menjual barang-barang mereka dengan diskon yang cukup mengiurkan. Walaupun didiskon, bukan berarti barangnya jelek atau sudah sisa tahun lalu, beberapa hanya sisa musim lalu alias 3 bulan yang lalu.

Kalau menurut tour guideku, harga coach dan burberry di sini lebih murah dari tempat aslinya. Selain itu penggemar lego wajib membeli di sini, karena harganya jauh lebih murah daripada di Jakarta. Di sini kita juga bisa membuat karakter lego kesukaan kita hanya dengan sekitar 150 yen saja.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.