Gathering OpenRice ke 29 @Boulevard Steak, Kelapa Gading

Hore hari senin tiba. Mulai dari hari senin tanggal 25 Juni sampai 30 Juni jadwalku penuh dengan wiskul :p. Pembuka dari minggu wiskulku adalah Gathering Open Rice yang ke 29 di Boulevard Steak, Kelapa gading. Ini merupakan gathering kedua bagiku ^^.

Gathering kali ini berlokasi di sebuah restoran yang baru berdiri selama 3 bulan, Boulevard steak. Tempatnya cukup mudah dijangkau. Kalau dari arah bunderan kelapa gading, kita belok ke kanan, melewati gedung MKG dan lampu merah. Dia ada di sisi kiri dekat dengan restoran Hayam Wuruk. Dari kejauhan kita sudah bisa melihat palang mendatar keluar dari Boulevard Steak.

Gatheringnya dimulai jam 18.30, tapi aku sudah sampai sekitar jam 6 dan pas datangnya berbarengan dengan crew OR dan 2 openricers lainya, cc Yuli dan Verdi. Begitu masuk kami langsung disambut dengan suasana remang-remang. Restoran ini terdiri dari 2 lantai, lantai bawah memiliki sekitar 10 meja dengan kapasitas 4 orang dan dapur di bagian belakang. Sedangkan di lantai 2 tempat duduknya dari sofa. 



Ice Lemon Tea (Rp. 8.000, gelas/ Rp. 20.000, pitcher)
Sambil menunggu Openricers lain, kami disuguhi minuman yang bisa kami pilih sendiri. Aku memilih ice lemon tea untuk menetralisir steak yang akan kumakan :p. Rasa lemon teanya pas, tidak kemanisan dan asamnya pas.



Setelah semua openricers datang, kami mendapat penjelasan singkat tentang Boulevad Steak dari sang pemilik. Ternyata restoran ini merupakan franchise dari australia. Nama boulevard diambil karena restoran ini berada di jl boulevard, sama seperti franchise lainnya yang menggunakan nama jalan tempat restoran ini berdiri. Karena franchise, awalnya untuk semua makanan diawasi chef asli dari Australia, untuk menjaga citarasa, kebersihan dan menyamakan standart dari negara aslinya. 


Mushroom Fritters (Rp. 29.000)
Ini merupakan salah satu makanan pembuka yang disajikan oleh Boulevard Steak. Dari dulu aku pecinta aneka jamur, makanya paling lahap makan yang ini. Walaupun sudah agak dingin karena kebanyakan di foto-foto dulu dan masih malu-malu untuk makan, rasanya masih tetap enak. Teksturnya sedikit garing di luar dan lembut di dalam, apalagi ditambah dengan cocolan mayones, semakin menambah nikmat dari makanan ini ^^.

Onion Ring (Rp. 29.000)
Selain suka sama jamur, aku juga suka banget sama onion ring, karena biasanya kita akan merasakan garing asin dari tepungnya dan rasa lembut manis dari onion ring itu. Rasa dari makanan ini juga seperti itu. Berarti semuanya matang merata sehingga tidak meninggalkan rasa getir dari bawang bombainya ^^




Garden Salad (Rp. 29.000)
Salad ini berbeda dari salad biasanya, karena berisi tomat, bawang dombai mentah, timun, irisan tipis wortel dan lettuce plus diberi Italian dressing yang asem-asem segar. Rasanya sangat menyegarkan dan cukup menetralisir kedua gorengan yang kami makan sebelumnya ^^



Chicken Schnitzel Madagascar (Rp. 49.000)
Kalau di antara makanan lain, ini makanan paling kusuka karena porsinya besar dan rasanya enak. Khusus makanan ini setiap openricers, para kru dan media partner yang diundang mendapatkan satu porsi full. Sajian ini merupakan salah satu menu andalan dari restoran ini ^^. Jadi kalau ke sini jangan lupa pesan ini ya ^^. Soal rasa, enak ^^. Dagingnya lembut dan luarnya terasa garing walaupun sudah dilumuri saus creamy. Tidak hanya dagingnya yang besar tapi porsi sayuran dan kentangnya juga sama besarnya :p. Sayurannya fresh bukan yang frozen, rasanya manis dan segar. 



Grilled Pacific Dory Fillet (Rp. 59.000)
Untuk yang ingin makan agak ringan, menu ini bisa dicoba. Ini adalah dory fillet yang sudah diberi bumbu seperti garam dan jeruk nipis lalu dibaluri sedikit tepung sebelum dipanggang. Memasak dori menurutku butuh sedikit ketepatan rasa dan pemasakan. Karena ikan dori ini sangat halus dan mudah menyerap bumbu. Adakalanya bila memasukkan garam terlalu banyak, bisa jadi keasinan. Ikan dori juga cepat masak, karena itu bila terlalu lama dimasak, akan menyebabkan ikan ini menjadi kering. Tapi, restoran ini bisa menyajikan dengan pas. Rasa asin dan segarnya jeruk nipis pas, kelembutannya juga. ^^


Mexican Grilled Ribs (Rp. 59.000)
Eits masih adalagi :p. Walaupun perut sudah kenyang karena berbagai makanan yang ada, kami tetap berusaha menyantap makanan ini. Siapa yang bisa menolak ribs yang begitu menggoda untuk disantap. Menu ini terdiri dari 2 buah ribs yang ukurannya besar lengkap dengan sayuran, baked potato dan jagung. Untuk rasa cukup enak karena semua bumbu meresap sempurna, sausnya sedikit memberikan rasa pedas yang masih taraf aman :p. Makan ini lebih enak menggunakan tangan daripada pisau, makanya di bagian iga dibungkus dengan alumunium foil supaya tangan kita tidak lengket.


Sudah menjadi kebiasaan para Openricers untuk selalu memfoto setiap detail dari makanan yang disajikan. salah satunya bisa dilihat dari foto di atas ^^. Kadang satu makanan bisa beberapa jepret hahahaha.  


Ice Cream 
Nah kalau ini menu dadakan karena ada openricers yang ingin es krim :p. Isiannya terdiri dari 3 rasa dan tidak lupa diberi saus cokelat. Ice Cream ini menjadi penutup yang manis untuk gathering kali ini ^^

Overall aku suka hampir setiap menu yang disajikan. Didukung dengan kebaikan dan keramahan dari sang pemilik yang sangat mengerti kami pecinta kuliner. Tidak hanya pemilik, bahkan kami sempat mengobrol dan bermain dengan anak-anaknya. Lucu-lucu dan menggemaskan :p. Pelayanannya juga cepat, pemiliknya juga tidak segan untuk turut membantu ^^

Setiap ikutan gath OR selalu dapat teman baru, gath kedua aku malah dapet lebih banyak dari yang sebelumnya ^^ senangnya ^^
Terima kasih OpenRice dan Boulevard Steak ^^

2 komentar:

  1. waduh 1 makanan yang poto banyak orang, kapan makannya.. hahaha

    BalasHapus
    Balasan
    1. makannya pas uda dapet angle bagus :p. Sekarang jadi kebiasaaan >.<;

      Hapus

Diberdayakan oleh Blogger.