Snow White and The Huntsman



"Mirror,
Mirror on the wall,
Who's The Fairest of Them All"
~Ravenna~

Akhirnya kemarin aku menonton film ini. Alasanku ingin menonton film ini adalah tokoh Ravenna alias ratu jahatnya. Kali ini aku mencoba menonton di bioskop 21 di cilandak karena lebih dekat dari rumah. Sampai sana jam 11 ternyata bioskopnya masih tutup. Hanya beberapa orang aja yang ada dan beberapa pintu masuk masih ditutup :p.



Logonya masih jadul :p

Bioskop baru dibuka sekitar jam 11.30 tapi loketnya masih belum buka. Sekitar 5-10 menit kemudian baru dibuka. Aku menonton Snow White sedangkan adeku menonton prometheus.






Sinopsis
Snow White (Kristen Stewart) menjadi satu-satunya gadis tercantik dibandingkan Ratu (Charlize Theron).Merasa terancam, Ratu berniat membunuhnya. Namun Ratu tidak pernah menduga bahwa wanita muda ini telah dilatih bertarung oleh Huntsman (Chris Hemsworth) yang awalnya dikirim justru untuk membunuhnya. Pangeran William (Sam Claflin) yang sudah lama terpesona akan kecantikan dan kekuatan Snow White, bergabung untuk mengembalikan kejayaan kerajaan


Review ala aku
Seperti cerita-cerita fairy tale, kata pertama yang muncul adalah once upon a time :p. Cerita awal masih mengikuti cerita asli dari snow white, walaupun sedikit berbeda. Cerita bergulir menuju kehancuran kerajaan dan perpindahan kekuasaaan dari raja ke Ravenna. Pas awal nonton aku langsung suka sama tokoh Ravennanya, dia cantik, apalagi pas awal-awal. Masih seperti gadis polos. Pas beberapa scene kemudian, semua menjadi dekil :p

Awal-awal film aku masih suka melihat ratunya , dari bajunya yang keren dan pemandangannya masih belum dekil, tapi beberapa lama kemudian, saat snow shite besar dan semua terlihat kelam, aku jadi agak sedikit mengantuk. Alurnya lambat, Pas pertengahan semakin ngantuk (walaupun ga sampai tidur).

Aku malah sempat-sempatnya melihat perubahan letak baju Snow Whitenya pas di Dark Forest. Nanti naik, nanti turun, nanti rapi, nanti berantakan :p.

Untuk setting aku suka banget, apalagi pas yang daerah peri. Ada kunang-kunang juga, jadi inget dulu pernah lihat kunang-kunang, kalau zaman sekarang kayaknya susah bisa ditemukan. 


Kalau di cerita versi lama, ratunya terlihat jahat tapi kalau di cerita ini kita bisa melihat kalau sebenarnya ratu ini juga memiliki kekekhawatiran sendiri. di film ini juga dibahas tentang masa lalu Ravenna. 


Hampir semua elemen yang ada di cerita asli ada semua, hanya saja dibuat lebih kelam. Ciuman sang pangeran juga ada, bahkan perlu 2 ciuman dulu biar si snow whitenya bangun dari kematian :p


Secara keseluruhan, ceritanya agak lambat dan akting Kristen Stewart datar dan seperti orang depresi. Image Bella juga masih belum bisa hilang di film ini. Ada beberapa adegan yang membuatku bingung, yang adegan sang ratunya masuk ke kolam susu dan saat keluar, tubuhnya tertutup selubung putih, apa itu cara sang ratu 'mendempul' tubuhnya :p hehehe


Sedikit review tentang bioskopnya. Bioskop cilandak ini agak sedikit beda dengan bioskop yang biasa kukunjungi. Letak bangkunya agak datar, tidak menanjak ke atas seperti yg biasanya, jadi kalau yang nonton di depan kita orangnya tinggi atau lalu lalang, langsung memblokade layar >.<. Untung pas aku nonton, di bagian depanku ga ada orang, sisi kanan kiri juga kosong. Hanya yang isi di pojok-pojok saja. Bangkunya nyaman dan lebih besar dari yang biasanya. ^^

12 komentar:

  1. Di film ini yang mantap memang ratunya ya ^^, yang lain flat

    BalasHapus
    Balasan
    1. hooh, kalo tanpa si ratu belum temtu aku nonton heheh. Bajunya juga keren2 hehehe

      Hapus
  2. kayaknya keunggulan film ini emang si charlize theron ya, aktingnya juga mantap... hahahaha...

    BalasHapus
    Balasan
    1. 'manggut manggut' mukanya dia cantik antagonis hehehe yang di prometheus dia juga main.

      Hapus
  3. emang pas snow white na gede, alurnya jadi lambat dan sedikit boring wakakaka:), kek na lo perlu nonton prometheus juga deh, ada Queen Ravenna juga hahahah :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya, adeku ntn itu hehehe. Tapi lebih baik mudur. hehehe alien bukan tipeku :p suka kebayang2 >.<

      Hapus
  4. oh ceritanya lambat ya... padahal keliatannya keren banget ya film ini..

    kristen stewart emang very bad actress. actingnya jelek banget. cuma hoki aja dia tuh. hahaha.

    BalasHapus
    Balasan
    1. kl hoki kayaknya bener hahaha. kirain om arman ud ntn hehehe

      Hapus
  5. KS emang kayaknya lempeng banget ya mukanya... disemua film, mukanya sama semua.. hahahaha..

    Padahal penasaran banget loh sama film ini.. kayaknya keren aja si Charize Theron.. Tapi tapi tapi.. hmmm..

    BalasHapus
    Balasan
    1. setujuuu, daripada penasaran, cari downloadannya aja be hehehe... si charize theronnya keren lhooo hehehe abis itu lanjut d ntn prothemeus hehe

      Hapus
  6. waaa klo pemain nya kristen steawart jadi pengen nonton !! :D

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.